Forwaka Karo Berduka ! Ibunda Tercinta Penasehat ” Levanus Surbakti” Tutup Usia

TANAH KARO SUMUT, Krakataupos.com – Forum Wartawan Kejaksaan (Forwaka ) Kejaksaan Negeri (KN) Kabupaten Karo diselimuti duka yang mendalam, Ibunda tercinta dari salah satu penasehat Forwaka KN Karo tutup usia, Senin (20/10/2025) di Rumah Sakit Efarina Jalan Jamin Ginting’s Desa Raya Kecamatan Berastagi Kabupaten Karo Sumatera Utara.
Hal ini dibenarkan oleh Ketua Forwaka KN Karo, Budman S kepada Media ” Takasima Group”,Selasa (21/10/2025), Benar kami dirudung duka, semalam orang tua kami ” Atelit Br Sembiring” sudah pergi selama-lamanya, dan hari ini ada acara adat Budaya dalam suku Karo” di Jamburta Ras Berastagi, kami sedang berkumpul disini.” Ujarnya.
Dalam acara ini salah satu pengurus mewakili Forwaka Kabupaten Karo, Tekwasi Sinuhaji mengatakan semua pengurus Forwaka merasa kehilangan sosok ibu, kami sangat berharap buat penasehat kami, beserta keluarga Surbakti Mergana kuat, sabar dan tabah, tetap berdoa kepada sang Kuasa, Karena Dia tempat penghibur, ” Pungkasnya.
Dalam kesempatan ini, hadir juga rekan-rekan dari Media dan LSM serta Organisasi Masyarakat ( Ormas).
Sementara mewakili keluarga, Penasehat Forwaka Kabupaten Karo, Levanus Surbakti mengucapkan banyak terimakasih atas kehadiran dan doa rekan rekan juang, yang sudah memang menjadi keluarga, terimakasih buat semuanya, kehadiran dan doa saudaraku dari Forwaka dan Rekan Pers, LSM dan Ormas, sudah menguatkan kami keluarga, ini tidak bisa kami balas satu persatu, tapi kami yakin, Tuhan yang membalas semuanya.”Katanya. (Erianto Perangin-Angin).







